OSZ : Download POS UAMBN MTs dan MA Tahun Pelajaran 2019/2020
Untuk pemetaan mutu pendidikan dan mengukur pencapaian standar kompetensi lulusan pada Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA), perlu diadakan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN). Penyelenggaraan UAMBN Tahun Pelajaran 2019/2020 diatur melalui Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia yaitu Nomor 5791 Tahun 2019 tentang Prosedur Operasional Standar Penyelenggaraan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Tahun Pelajaran 2019/2020.
Persyaratan Peserta UAMBN
- Peserta didik terdaftar pada MTs dan MA;
- Berada pada tahun terakhir jenjang MTs dan MA;
- Memiliki laporan hasil belajar lengkap mulai semester 1 (ganjil) tahun pertama sampai dengan semester 1 (ganjil) tahun terakhir;
- Peserta didik program SKS memiliki laporan hasil belajar lengkap mulai semester 1 (satu) s.d. semester 5 (lima).
Pendaftaran Peserta UAMBN
- Madrasah pelaksana UAMBN melakukan pendataan calon peserta dan menginput data calon peserta ke Pangkalan Data Ujian Madrasah (PDUM);
- Madrasah pelaksana UAMBN mengirimkan data calon peserta ke Panitia UAMBN tingkat Kabupaten/Kota.
- Panitia UAMBN tingkat Kabupaten/Kota mengirimkan data calon peserta UAMBN ke panitia UAMBN tingkat provinsi
- Panitia UAMBN Tingkat Provinsi mengirimkan data calon peserta ke panitia tingkat pusat.
- Panitia UAMBN Tingkat Provinsi melakukan:
- Pemutakhiran data;
- Penetapan daftar nominasi tetap (DNT) berdasarkan Pangkalan Data Ujian Madrasah (PDUM);
- Pengiriman DNT dan nomor peserta UAMBN ke Panitia UAMBN Tingkat Kabupaten/Kota selanjutnya diteruskan ke Panitia UAMBN Tingkat Madrasah;
Jadwal UAMBN
Download POS UAMBN 2020
Sebagai acuan pelaksanaan UAMBN di MA dan MTs silahkan sahabat download POS UAMBN 2020 sehingga pelaksanaan berjalan lancar dan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Link Download :
Link Mirror : KLIK DISINI
Kisi-kisi UAMBN : KLIK DISINI
0 Comment for "Download POS UAMBN MTs dan MA Tahun Pelajaran 2019/2020"